Jogja, adalah kota yang dikenal dengan obyek wisata yang beraneka ragam. Banyak sekali tempat-tempat asyik yang bisa kita kunjungi disana. Salah satunya adalah Gembira Lokas Zoo atau biasa kita kenal dengan istilah kebun binatang. Seperti namanya, kebun binatang di Jogja menyimban berbagi satwa fauna yang saat ini tidak kalah dengan kebun binatang di kota lainnya. Mungkin karena pengelolaannya sekarang dialihkan kepada pihak swasta sehingga managemennya tertata dengan semakin baik.
Gembira Loka Zoo di Yogyakarta, adalah salah satu obyek wisata yang sayang sekali jika anda lewatkan apabila singgah ke kota gudeg ini. Bagaimana tidak? Kita tidak perlu lagi harus pergi ke hutan bersama dora untuk melihat satwa liar yang berbagaimacam jenisnya. Cocok sekali jika anda kunjungi bersama keluarga, kerabat dekat, maupun teman-teman.
Di Kebun Binatang Jogja yang luasnya kurang lebih 200 hektar kita bisa melihat berbagai macam satwa; seperti singa, buaya, burung onta, ular, bahkan kita bisa berfoto langsung dengan simpanse, atau memegang langsung kura-kura dewasa. Tak hanya itu pula, kita juga bisa menikmati terapi ikan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Bagi yang suka berpetualang, Kebun Binatang Gembira Loka Zoo juga sekarang telah menyediakan banana boot dan Perahu boot. Kita bisa merasakan sensasi yang luar biasa menaiki perahu berkecepatan tinggi.
Dengan area yang sangat luas itu, kebun binatang Jogja sangat cocok digunakan untuk kegiatan outbound ataupun family gatering. Jadi, tidak perlu jauh-jauh lagi untuk merasakan nuansa alam yang masih alami ditengah kota. Lahan parkir yang cukup luas juga disediakan bagi anda yang menggunakan kendaraan pribadi atau bus. Transportasi umum juga sudah banyak yang bisa anda gunakan untuk menuju lokasi gembira loka.
Untuk anak2 disediakan juga area bermain yang cukup luas. Ada juga museum flora fauna untuk menambah pengetahuan kita loh. Kebun binatang makin asyik dan seru dengan adanya gua buatan yang berbentuk jenis satwa purba seperti dinosaurun, brontosaurus, dan lain sebagainya. Untuk jenis kuliner, anda tidak perlu kawatir kelaparan karena banyak aneka jenis makanan dan jajanan jogja yang disediakan didalamnya
Jadi tunggu apalagi... Sempatkan diri anda untuk mengunjungi Gembira Lokas Zoo di kota kelahiran saya ini, Jogja tercinta hehe.. Sekalian promosi biar anda bisa merasakan asyiknya berwisata di kota jogja. Foto yang saya upload memang udah jadul karena saya ambilnya beberapa tahun yang lalu. Mungkin sekarang makin lengkap dan menarik tapi saya sendiri juga blm pernah kesana tahun ini hehe... Maklumlah, pengangguran banyak acara. Oh iya, harga tiketnya sekarang hanya 25ribu/orang. Dengan fasilitas yang luar biasa itu, tentu sangat murah bukan.. Nanti kalo ada yang mau kesana jangan lupa ajak saya ya.. Sampai jumpa pada petualangan berikutnya.